Gledeknews, Lombok Timur – Mantan Ketua PWI NTB, H. Ismail Husni meninggal dunia di rumah sakit umum Provinsi NTB, Selasa (28|5) sekitar pukul 05.00 wita. Setelah almarhum dirawat atas sakit yang dialaminya.
H. Ismail Husni meninggal dalam usia 66 tahun dengan saat ini menjabat sebagai CEO Lombok Post group. Selain itu saat ini Almarhum merupakan salah satu ahli dewan pers di NTB.
Sementara meninggalnya tokoh pers NTB membawa duka yang mendalam bagi wartawan di NTB, baik media cetak, elektronik maupun online dan merasa kehilangan.
“Kami merasa kehilangan sosok seperti almarhum,” kata para wartawan di NTB saat melayat di rumah duka di Dusun Kondok, Desa Sepit, Kecamatan Keruak, Lotim.
Sementara itu para mantan pejabat, pejabat, tokoh masyarakat, muda, agama maupun wartawan terlihat datang ke rumah duka untuk mengucapkan turut berbela sungkawa atas meninggalkan Mantan Ketua PWI NTB.
“Kalau ada kesalahan bapak mohon dimanfaatkan,” kata putra almarhum, Alfian Husni saat bersalaman dengan para pelayat yang datang mengucapkan belang sungkawa dan takziah.(GL)