Gledeknews, Lombok Timur – Kontingen Kecamatan Selong berhasil merebut juara umum dalam kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat Kabupaten Lombok Timur (Lotim). Kemudian juara dua kecamatan Sakra Timur, Juara Tiga Kecamatan Masbagik.
Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 462 atlet dari 21 Kecamatan se-Lotim yang berlangsung selama empat hari.
Sekretaris Daerah (Sekda) Lotim, HM. Juani Taofik menutup dengan resmi kegiatan O2SN tingkat Kabupaten Lotim di Spott Holl GOR HL. Muslihin Selong, Selasa (27|6).
Sekda dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan O2SN tingkat kabupaten Lotim telah berlangsung sukses dengan adanya atlet kita yang mengukir prestasi dalam kegiatan tersebut. Sehingga tentunya ada yang menjadi juara umum dalam ajang yang bergengsi tersebut.
Namun begitu kegiatan O2SN ini tentunya sebagai ajang untuk melakukan silaturahmi antar atlet yang ada di semua kabupaten Lotim. Dengan memperlihatkan kemampuannya sesuai dengan masing-masing cabor yang diikutinya.
“Kita sangat berterima kasih atas terselenggaranya kegiatan 02SN tersebut dengan baik,sehingga kedepannya kegiatan ini bisa diselenggarakan dengan lebih meriah lagi,” tegasnya.(GL)