GledekNews-Lotim. Apes nasip kernet Dum Truk, Agus Saputra (26) warga Montong Betok, Desa Montong Gading, Kecamatan Montong Gading, Kabupaten Lombok Timur, NTB tewas terjepit bak truk yang diapit dengan tembok ruko milik Lalu Wira Darma di Gubuk Lauq , Desa Kotaraja, Kecamatan Sikur, Minggu sore (6|10) sekitar pukul 16.30 wita.
Meski sempat dibawa ke Puskemas Kotaraja guna mendapatkan pertolongan, namun nyawanya tidak bisa tertolong dengan menembuskan nafas terakhirnya di Puskesmas dan kasus ini ditangani pihak Polsek Sikur.
Kapolsek Sikur melaui Kasubag Humas Polres Lotim, Iptu L Jaharudin saat dikonfirmasi membenarkan pihaknya telah menerima laporan mengenai adanya kernet dum truk yang meninggal dunia, akibat mengalami kecelakaan kerja. “Memang betul kami telah terima laporan masih buruh meninggal dunia akibat kecelakaan kerja,” tegasnya.
Ia menjelaskan korban bersama sopir dum truk hendak mengantarkan tanah pesanan kepada warga yang di wilayah Kotaraja, akan tetapi pada saat masuk ke halaman ruko truk berjalan mundur
di sebelah samping kiri bak truk.
Kemudian tiba-tiba tanah yang di injak oleh ban kiri belakang truk amblas, maka menyebabkan truk miring ke kiri dan menjepit korban diantara bak truk dan tembok ruko yang menyebabkan korban menInggal dunia.
“Sebekumnya korban sempat dibawa ke Puskesmas Kotaraja untuk mendapatkan perawatan namun akirnya menghembuskan nafas terakhirnya,” tukasnya.(Jal).