GledekNews-Loteng. Pernikahan dini kembali terjadi di Dusun Repok Desa Sukadana Kabupaten Lombok Tengah. Dimana kedua pa,sangan muda mudi tersebut masih berusia 16 tahun
Pengantin Wanita atas nama Baiq Anisa menceritakan terjadinya pernikahan tersebut, dimana pengantin wanita yang baru kelas 3 MTs di MTs Mujur tersebut menikah dengan Suaminya atas nama Medy Irawan yang sudah putus sekolah
Perkenalan terjadi antara kedua pasangan tersebut bermula dari kenalan singkat di Media Sosial Facebook
“Saya kenal Medy sudah satu tahun, namun saya pacaran baru satu Minggu,” Ungkap mempelai wanita saat ditanya wartawan gledeknews.com di rumahnya
Lanjutnya bahwa, dirinya mengajak sang pacar untuk menikah dikarenakan dirinya sudah dimarahi oleh orang tuanya karena pergi menginap di salah satu rumah temannya yang berada di Desa Kute. Dimana, pada saat itu, dirinya meminta ijin untuk menginap dirumah temannya, namun kedua orang tuanya mengira dirinya akan pergi bertemu dengan pacarnya
“Iya mas, saya dimarahin karena dikira akan pergi ketemu sama pacar,” Ungkapnya
Setelah itu, lanjut Anisa, ia pun takut untuk balik kerumah karena sudah dimarah oleh ibunya, kemudian ia menginap di rumah temanya selama tiga hari.
Sementara itu, dirinya yang sudah tidak berani pulang akhirnya mengajak sang pacar untuk menikah di akhir tahun 2020
” Saya mengajaknya untuk menikah, karena saya takut pulang,” Tuturnya
Untuk diketahui, Baiq Anisa merupakan anak kedua dari dua bersaudara, dirinya tinggal dengan Ibu kandung serta bapak tirinya di Dusun Sade Desa Rambitan.
Sementara Medy Irawan tinggal dengan ibu tiri dan kakeknya serta ayahnya yang masih di Malaysia. Ia tinggal di Dusun Repok Desa Sukadana (Dha)