Gledeknews, Lombok Timur – Pada masa pemerintahan mantan Bupati Lombok Timur, HM. Sukiman Azmy dan Wakil Bupati Lotim, H. Rumaksi SJ banyak Kendaraan Dinas (Randis) dihibahkan ke Organisasi Sosial Kemasyarakatan (Ormas) dan Pondok Pesantren (Ponpes) di Lombok Timur (Lotim). Terutama kendaraan dinas roda empat.
Sementara pada sisi lainnya Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemkab Lotim sampai dengan saat ini masih kekurangan randis untuk operasionalnya. Bahkan ada Sekretaris Dinas yang tidak memiliki Randis setelah Randis dihibahkan.
Pelaksana Tugas (Plt) Kabag Umum Setdakab Lotim, Ahmad Subhan saat dikonfirmasi, Rabu (15|5) menjelaskan kalau mengenai Randis yang dihibahkan merupakan ranah bidang Asset Daerah Badan Pengelolaan Keuangan dan Asset Daerah (BPKAD) yang memberikan penjelasan.
“Kalau masalah Randis di OPD silahkan menanyakan langsung ke kepala OPD selaku pengguna barang atau pengurus barang OPD,” tegasnya.
Kemudian ditempat terpisah Kabid Asset Daerah BPKAD Lotim, Abdul Basyir belum memberikan penjelasan mengenai masalah Randis yang dihibahkan, sedangkan Randis yang layak atau tidak digunakan pihaknya meminta data riil ke masing-masing OPD.(GL)